Download

google_language = ‘en’

Nama Agus Marto Menguat Jadi Calon Menkeu

Menjelang pengumuman nama Menteri Keuangan yang baru, pergerakan nama kandidat terus berubah. Kini, nama Direktur Utama Bank Mandiri, Agus Martowardojo semakin menguat untuk menduduki posisi tersebut. Sumber VIVAnews yang dekat dengan lingkaran kekuasaan menyebutkan nama Agus Martowardojo belakangan semakin diperhitungkan. "Hari ini, nama Agus yang makin kencang. Kemungkinan besar Agus bakal mulus karena istana sepertinya cocok dengan nama yang satu ini," ujar sumber itu saat dihubungi di Jakarta, Rabu, 19 Mei 2010. Agus Martowardojo adalah Direktur Utama Bank Mandiri, bank terbesar di Tanah Air. Pada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Senin, 17 Mei 2010, dia baru saja terpilih kembali untuk menduduki posisi Dirut Mandiri untuk jangka waktu lima tahun ke depan. Sumber itu mendengar sebelumnya faktor kuota perempuan memang menjadi pertimbangan. Karena itu, kemarin yang mencuat adalah kandidat perempuan, seperti Armida Alisjahbana. Nama Anny Ratnawati juga sempat disebut-sebut.

Tetapi, belakangan faktor gender bukan lagi alasan utama. "Ini bukan lagi soal gender, tetapi soal kemampuan dan keberanian karena jabatan Menkeu sangat strategis." Menurut dia, Agus diperhitungkan karena dia dikenal tegas dan tidak mau kompromi. Agus juga terbukti berhasil melakukan pembenahan di Bank Mandiri. "Yang dibutuhkan Kementerian Keuangan saat ini adalah melanjutkan reformasi birokrasi," kata dia. Yang tak kalah penting, menurut dia, Agus juga dikenal baik oleh pelaku pasar dan perbankan. Para pelaku pasar, menurut sumber ini, khawatir jika tiba-tiba nama Menkeu yang baru ternyata tidak dikenal oleh pasar. Agus Marto kini memang menghilang sejak namanya disebut-sebut sebagai kandidat Menkeu. Dia cenderung menghindar dari kejaran wartawan. Bahkan, pada saat RUPS, Senin lalu, Agus tumben-tumbennya tidak ikut jumpa pers. "Pak Agus ada rapat lain," kata seorang staf Bank Mandiri ketika dimintai komentar terkait ketidakhadiran atasannya usai jumpa pers di Kantor Pusat Bank Mandiri, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin 17 Mei 2010. (art)

Sumber: vivanews.com

Comments :

0 komentar to “Nama Agus Marto Menguat Jadi Calon Menkeu”

Post a Comment