Download

google_language = ‘en’

Anas: Bagaimana Tes Calon Berzina atau Tidak?

Ketua Fraksi Demokrat, Anas Urbaningrum, menyatakan soal moral itu penting dalam pemilihan kepala daerah. Namun, Anas tak sepakat soal tak boleh berzina dimasukkan secara khusus."(Usul) itu tidak salah. Masak kepala daerah berzina?" kata Anas di gedung parlemen. "Tapi pada dasarnya, pada peraturan pilkada yang sekarang, kan sudah ada persyaratan berkelakuan baik. Jadi tidak perlu sampai dibunyikan spesifik seperti itu (tidak pernah berzina)," ujar Anas, Senin 19 April 2010. Anas yang mencalonkan diri sebagai Ketua Umum Partai Demokrat itu melihat, persyaratan-persyaratan yang ada dalam peraturan sekarang sudah cukup mencakup semua, termasuk soal moralitas. "Bukan berarti isu moralitas itu tidak penting, itu justru sangat penting. Tinggal sekarang bagaimana KPUD mengimplementasikan peraturan yang ada dengan baik," ujarnya. "Intinya, isu moralitas sudah tercakup dengan baik pada peraturan yang ada sekarang. Lagipula, bagaimana cara untuk mengetes apakah seorang calon pernah berzinah atau tidak?" kata Anas. Beberapa hari lalu, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi melontarkan ide untuk memperketat seleksi ikut pilkada. Gamawan juga melontarkan ide kontroversial, orang berzina tak boleh menjadi calon dalam pilkada. (adi)

Sumber: Vivanews.com

Comments :

0 komentar to “Anas: Bagaimana Tes Calon Berzina atau Tidak?”

Post a Comment